The Concept and Role of Multilevel Analysis in Public Health Research
Magister Kesehatan Masyarakat Universitas Ahmad Dahlan Yogyakarta mengadakan kunjungan professor dari University of Gothenburg Swedia, Prof.Nawi Ng., MD., MPH., Ph.D. secara virtual melalui zoom. Kegiatan ini dilaksanakan pada hari Jum’at, 27 Agustus 2021 yang diikuti lebih dari 100 orang peserta dari berbagai provinsi di Indonesia. Webinar ini dimoderatori oleh Sulistyawati, S.Si., MPH., Ph.D. yang merupakan Dosen Magister Kesehatan Masyarakat UAD.
Dalam webinar Prof. Nawi menyampaikan terkait pendekatan multilevel dalam penelitian kesehatan masyarakat dan epidemiologi. Lebih lanjut, didiskusikan mengapa dan kapan diperlukan pendekatan multilevel untuk analisis data epidemiologis. Selain itu diberikan beberapa contoh aplikasi analisis multilevel dalam penelitian.
Webinar diakhiri dengan pemaparan satu contoh penggunaan analisis multilevel dalam bidang kesehatan orangtua. Kemudian moderator memberikan kesempatan pada para peserta webinar untuk bertanya kepada Prof.Nawi pada sesi diskusi tanya jawab. Terlihat antusias peserta pada saat diskusi tanya jawab. Ada yang bertanya melalui kolom chat atau secara langsung yang diawali dengan raise hand.