Peningkatan Literasi Lansia Terhadap Kesehatan Mental Melalui Edukasi Dan Relaksasi Otot
Warung Boto, 19 Januari 2023. PKL (Praktek Kerja Lapangan) Promosi Kesehatan merupakah salah satu mata kuliah dari Program Magister Kesehatan Masyarakat, Universitas Ahmad Dahlan (UAD). Implementasi diawali dari need assessment, menentukan prioritas masalah, perencanaan program promosi kesehatan, implementasi program dan dilanjutkan evaluasi program. Setelah melakukan Focus Group Discussion (FGD) dengan ketua Bina Keluarga Lansia (BKL) maka masalah yang diambil adalah bertemakan “Peningkatan Literasi Lansia Terhadap Kesehatan Mental Melalui Edukasi Dan Relaksasi Otot Di Umbulharjo IV RT 33/RW 08 Kelurahan Warung Boto” bertujuan untuk memberikan edukasi mengenai kesehatan mental dan relaksasi otot pada lansia. Kegiatan ini sekaligus menunjukkan eksistensi dan aksi nyata mahasiswa dalam masyarakat, serta menjalin silaturahmi mahasiswa Magister Kesehatan Masyarakat dengan warga Warung Boto.
Kegiatan ini diadakan di Serambi Masjid Ta’awanul pukul 16.00 WIB, dan dihadiri oleh 41 orang lansia, terdiri dari 7 orang lansia laki-laki dan 34 orang lansia perempuan. Para lansia yang hadir mengisi lembar kuesioner pretest dan kuesioner kesehatan mental SQR-20 bertujuan untuk mengukur pengetahuan dan kesehatan mental para lansia. Kegiatan dibuka oleh sambutan dosen UAD yaitu ibu Nurul Kodriati, S.Kep., Ns.M.Ned.Sc., Pd.D lalu dilanjutkan dengan penyuluhan mengenai literasi kesehatan mental meliputi pengertian, penyebab, gejala, cara menjaga kesehatan mental, dan contoh gangguan mental selanjutnya praktek bersama relaksasi otot oleh mahasiswa Magister Kesehatan Masyarakat UAD.
Menjaga kesehatan mental pada lansia sangat penting untuk menstabilkan perilaku, emosi dan pikiran. Menjaalani hidup dengan Bahagia dan perasaan Bahagia, selalu bersyukur walaupun hanya dengan menemukan hal-hal yang kecil juga dapat mendukung lansia agar tetap sehat. Hal ini dapat menghindarkan lansia dari stress dan tekanan sehingga hati dan pikiran menjadi tenang. Akhir dari kegiatan PKL Promosi Kesehatan adalah menyerahkan poster kesehatan mental kepada ketua lansia dan dilakukan foto Bersama